BBSNEWS.CO.ID, Tiga korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) asal Aceh berhasil dipulangkan dari Laos dan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten, pada Sabtu (1/3/2025). Kedatangan mereka disambut oleh Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dapil Aceh, H Sudirman Haji Uma, SSos., serta dibantu dalam proses keimigrasian oleh Protokol Kesekretariatan Jenderal DPD RI. “Alhamdulillah, ketiga warga Aceh yang menjadi korban TPPO di Laos telah tiba di tanah air melalui Bandara Soekarno-Hatta,” ujar Haji Uma.
Ketiga korban tersebut adalah MA (24 tahun) asal Aceh Utara, YU (27 tahun), dan FR (26 tahun) asal Lhokseumawe. Mereka menempuh perjalanan panjang sebelum akhirnya bisa kembali ke Indonesia. Setelah berhasil melarikan diri dari tempat mereka dipaksa bekerja sebagai scammer, mereka berlindung di kantor kepolisian Laos.